Kamis, 15 Agustus 2019

⏲️WAKTU⏲️

Short Message Tausiah (SMT)

Assalamualaikum warahmatullahi Wabarokatuh   



    ⏰ *WAKTU* ⏰
Waktu adalah salah satu nikmat yang agung dari Allâh Subhanahu wa Ta’ala kepada manusia. Sudah sepantasnya manusia memanfaatkannya secara baik, efektif dan semaksimal mungkin untuk amal shalih.

Allâh Ta’ala telah bersumpah dengan menyebut masa dalam firman-Nya:

وَالْعَصْرِ ﴿١﴾ إِنَّ الْإِنْسَانَ لَفِي خُسْرٍ ﴿٢﴾ إِلَّا الَّذِينَ آمَنُوا وَعَمِلُوا الصَّالِحَاتِ وَتَوَاصَوْا بِالْحَقِّ وَتَوَاصَوْا بِالصَّبْرِ
```Demi masa. Sesungguhnya manusia itu benar-benar dalam kerugian, kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal shalih dan nasihat-menasihati supaya mentaati kebenaran dan nasihat-menasihati supaya menetapi kesabaran. [al-‘Ashr/103:1-3].```

Jika tak bisa memanfaatkan waktu dengan baik maka kerugian akan datang. Kerugian tersebut adalah:

1. Seseorang tidak mengisi waktu luangnya dengan bentuk yang paling sempurna.

2. ‎Dia tidak mengisi waktu luangnya dengan amalan-amalan yang utama, yang memiliki manfaat bagi agama atau dunianya.

3. ‎Dia mengisinya dengan perkara yang haram, ini adalah orang yang paling tertipu dan rugi.

# _RITMA_ALWI_
# _MUAMALAH_

Follow Us IG : *@ritma_man1ngawi*

Sumber :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar